Pangkalpinang (14/9/2022) | Laporan Keuangan merupakan cerminan dari kinerja dan informasi keuangan dari suatu institusi, karena merupakan muara dari pengelolaan keuangan sekaligus pertanggungjawaban daripada institusi tersebut.

Pemberian Penghargaan
Sebagai wujud apresiasi atas kinerja para penyusun LK UAPPA-W, Kanwil Ditjen Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Bangka Belitung memberikan penghargaan bagi para penyusun Laporan Keuangan UAPPA-W T.A 2021 terbaik. Acara tersebut diselenggarakan pada hari Rabu, 14 September 2022 bertempat di aula Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Bangka Belitung. Penghargaan berupa piagam tersebut diberikan secara langsung oleh Kepala Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Bangka Belitung, Bapak Dr. Edih Mulyadi, S.E., M.Si. Kepada para Kuasa Pengguna Anggaran (KPA).
Pengadilan Tinggi Bangka Belitung kembali memperoleh penghargaan atas UAPPA-W terbaik dalam penyusunan Laporan Keuangan Tahun 2021. Penghargaan tersebut diantaranya yaitu Terbaik Pertama untuk Kategori UAPPA-W dengan jumlah UAKPA lebih dari 8 unit (B.A 005.01) dan Terbaik Kedua untuk Kategori UAPPA-W dengan jumlah UAKPA 5 s/d 8 unit (B.A 005.03).
Selamat dan apresiasi atas capaian yang telah diperoleh oleh Pengadilan Tinggi Bangka Belitung, semoga dapat menjadi pendorong bagi peningkatan kualitas Laporan Keuangan yang lebih baik pada periode yang selanjutnya.





